Thursday, December 11, 2008

Seorang Muslim Yang Baik + Pengumuman



بسم الله الرحمان الرحيم والحمد لله رب العالمين


اللهم صل على سيدنا محمد عبدك
ورسولك النبي الأمي
وعلى آله وصحبه وسلم
- Selawat Ummi


الســــلام عليكم ورحمة الله وبركـــاته





"Hadirin hadirat, tiada seseorang meminta kepada ALLAH lalu turun kedua tangan nya dengan tangan kosong sahja terkecuali dipenuhi anugerah. Inilah ALLAH dan inilah Maha Raja Dermawan dari seluruh makhlukNYA dan PemberianNYA terus berlimpah sepanjang siang dan malam tanpa kita sedari. Barangkali kita berdoa malam ini tentang 1 hajat, besok ALLAH kabulkan atau jika tidak ALLAH tidak kabulkan tapi ALLAH angkat sedemikian banyak musibah yang akan datang di hari esok. Hal itu tidak kita ketahui, barangkali kalau kita melihat takdir kita tidak akan berhenti bersujud, kita meminta Kasih Sayang ILlahi. Kalau kita lihat musibah apa yang akan datang di hari esok, barangkali sekarang kita bisa berdiri besok kita terkena 1 musibah dan lumpuh seumur hidup barangkali saat ini kita melihat esok terkena 1 musibah tidak bisa lagi melihat dan demikian banyak musibah yang bisa saja terjadi dan itu berubah dalam sekejap dengan doamu hadirin.


Rasul صلى الله عليه وسلم bersabda : "Belum sempurna iman seseorang sampai ia menginginkan apa yang terjadi padanya, terjadi juga pada saudara saudara nya dari keni`matan." Demikian diriwayatkan di dalam Shahih Bukhari. Kalau ia punya keni`matan ia menginginkan Syurga, ia menginginkan orang lain juga masuk Syurga, jika ia inginkan keluasan,ia inginkan seluruh muslimin dalam keluasan. Ini kesempurnaan iman. Maksud nya apa? Semakin tinggi derajat seseorang, semakin tidak mahu memusuhi muslimin. Semakin tinggi derajat nya semakin ingin seluruh muslimin mendapatkan kemuliaan, jika ia telah menunaikan solat 5 waktu, ia ingin seluruh muslimin menunaikan shalat 5 waktu, jika ia ingin masuk Syurga ia ingin seluruh muslimin masuk Syurga. Jiwa seperti ini telah dicerminkan oleh Sayyidina Muhammad صلى الله عليه وسلم.


Ketika musuh musuh nya melempari diri nya dan mengejar nya, beliau berdoa "ALLAHummahdiy Qaumiy fa innahum laa ya`lamuun." Dibela itu orang yang melempari, dibela dengan doa beliau. "Wahai ALLAH beri mereka petunjuk kerna mereka tidak tahu." Dibela orang yang melempari beliau صلى الله عليه وسلم."


Taushiyah dari Habibana Munzir ibn Fuad Almusawa حفظه الله تعالى yang telah disampaikan
di Masjid Almunawar, Jakarta, Indonesia pada hari Isnin, tanggal 08hb Disember 2008M.



* Pengumuman *



Klik pada gambar untuk jadual kunjungan al-`Allamah al-Habib Umar ibn Hafiz حفظه الله تعالى
di Indonesia mulai pada tanggal 10hb - 18hb Januari 2009M.


بارك الله فيكم والله تعالى أعلم بالصواب

Related Posts with Thumbnails